~H.F. Hedge
Kali ini topik yang kita angkat lebih umum dan lebih ditujukan buat anak-anak SMA yang mulai fokus ke arah kuliah yaitu tips memilih jurusan saat perkuliahan nanti.
1. Kenali dirimu sendiri
- Yang dasar banget nih tapi penting..bayangkan aja kelak kamu mau jadi apa (punya profesi ato kerjaan apa gitu). Jadi sebaiknya mulai deh ingat-ingat impian atau cita-cita yang ingin dicapai. Seringkali lebih mudah untuk nentuin pilihan apa yang harus diambil buat orang-orang yang uda punya impian / visi yang jelas. Tapi buat yang belum ada gambaran yang jelas, mungkin tips selanjutnya bisa bantu kamu nih. :)
- Gali apa aja kemampuan, minat (hobi), dan bakatmu..tinjau apakah hal-hal itu ada kaitannya dengan masa depan studimu dan bisa dikembangkan untuk karir ke depan. Di sini kamu juga bisa lihat ke nilai-nilai mapel kamu selama SMA..mapel apa aja yang kamu suka dan di mapel apa aja kamu merasa menguasai, kuat, dan menonjol. Buka rapor kamu terus pandang baik-baik nilai-nilai mapel mana aja yang kelihatan cantik..hehe. Oya, kamu musti lupain semua kegalakan dan betapa menyebalkannya gurumu saat masuk ke pertimbangan yang satu ini ya. Contoh dari review mapel : anak-anak penyuka hitung-hitungan dengan nilai yang bagus bisa masuk ke jurusan interior design, fashion design atau arsitek (bagi yang suka gambar), IT (kalo suka utak-atik komputer), akuntansi (kalo suka bidang bisnis), actuarial studies (kalo suka mengikuti perkembangan dan prediksi dunia bisnis ke depan), mikrobiologi (kalo suka penelitian dan perkembangan dunia sains), dsb. Contoh lainnya : untuk anak-anak penyuka gambar, animasi, web design atau komputer dengan nilai bagus di mapel apapun baik dari IPA/IPS/Bahasa bisa deh masuk ke graphic design, multimedia design, fashion design, atau photography.
- Cocokkan pula dengan karaktermu..tiap profesi perlu karakter-karakter tertentu yang seringkali wajib dimiliki oleh si pemegang profesi. Review apakah kamu punya karakter-karakter yang menunjang profesi itu atau tidak. Contoh : Seorang designer perlu jadi kreatif, unik, punya ciri khas, dan expressive; kalo akuntan wajib hukumnya untuk teliti sedangkan orang-orang perhotelan harus bisa ramah. Tapi kabar baiknya, karakter ini masih bisa ditingkatkan koq dengan belajar bersikap yang tepat :)
* Dari langkah-langkah itu juga kita jadi mengenali diri kita sendiri..kita bisa tau apa kelebihan kita dan juga kekurangan kita dalam mencapai tujuan masing2.
Misal nih mau ambil perhotelan, hobi nya emang masak dan suka hal yang rapi, tapi ternyata karakternya galak..nah dari sini kita tau apa yang perlu diperbaiki.
Case lain..belum tau cita2 nya apa..hobinya utak-atik komputer dan lumayan oke lah mapel matematika nya..nilai2 matematika 80 ke atas..karakter tekun..di sini bisa diliat kalo ada beberapa yang bisa diambil seperti IT, sistem informatika, maupun akuntansi sistem. :)
2. Berburu informasi
- Kalo masih belum yakin dengan pilihanmu, cari informasi dari sumber yang bisa kamu percaya dan tanya apa advice mereka. Mungkin kamu bisa tanya ke orang tua, ke sekolah/ universitas/tempat kursus, ke gurumu, ke para ahli di bidangnya, ke konsultan pendidikan, dll. Ingat..jangan sekedar ikutan temen-temen apalagi tren karena tren cepet bergantinya.
3. Hidup semasa kuliah dan biaya
- Biasa yang jadi concern para orang tua tapi sebagai anak, kita tidak boleh menutup mata dengan yang satu ini. Biasa lokasi dan biaya juga jadi pertimbangan, akan lebih bijak kalau itu bisa sesuai kemampuan finansial dan lingkungan kuliahmu bisa menunjang kamu jadi lebih baik dan siap untuk masuk dunia kerja.
4. Peluang dan masa depan di dunia karir / pekerjaan
- Walau masih anak-anak SMA, melihat ke depan tetaplah penting..lihat dengan mata terbuka lebar peluang apakah yang akan terbuka pada waktu-waktu ke depan di dunia karir dan pekerjaan (terutama saat kamu uda lulus kuliah). Boleh banget deh kamu cari info ke orang-orang / sumber terpercaya dan pertimbangkan masukan-masukan yang ada, lebih oke kalo masukannya dari para profesional di bidangnya..hihi.
Hmm..sekian dulu ya tips pilih jurusannya..semoga bisa bermanfaat. :D
Every time you conquer one it makes you that much stronger.
If you do the little jobs well, the big ones will tend to take care of themselves."
~Dale Carnegie